Pemalang, 10 Januari 2025 – SMK Negeri 1 Pemalang akan menggelar Storytelling Competition antar SMP/MTs se-Kabupaten Pemalang pada tanggal 6 Februari 2025. Acara ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan HUT SMKN 1 Pemalang yang ke 57 sekaligus untuk mendukung pengembangan kreativitas dan kemampuan bahasa Inggris siswa di tingkat SMP/MTs.
Lomba ini mengangkat tema “Inspiring Stories for a Better Future”, yang bertujuan mengasah keterampilan komunikasi, kepercayaan diri, dan kemampuan bercerita siswa dalam bahasa Inggris. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan ruang bagi generasi muda untuk mengeksplorasi bakatnya dan mempersiapkan diri menghadapi tantangan global.
Kepala SMKN 1 Pemalang, menyampaikan, “Kami ingin memberikan wadah bagi siswa-siswi SMP/MTs untuk mengembangkan potensi mereka dalam storytelling, sekaligus memperkenalkan lingkungan pendidikan di SMK Negeri 1 Pemalang kepada masyarakat.”
Acara ini akan dilaksanakan di aula utama SMK Negeri 1 Pemalang mulai pukul 07.00 WIB. Peserta yang akan berkompetisi berasal dari SMP dan MTs se-Kabupaten Pemalang, dengan total hadiah jutaan rupiah serta sertifikat penghargaan bagi para pemenang.
Pendaftaran lomba telah dibuka sejak 13 Januari 2025 dan akan ditutup pada 26 Januari 2025. Bagi sekolah yang ingin mendaftarkan siswa-siswinya, dapat menghubungi panitia melalui nomor kontak yang tertera di surat undangan resmi atau mengunjungi situs web SMK Negeri 1 Pemalang.
Adapun ketentuan pendaftarannya adalah sebagai berikut “
- Siswa/Siswi SMP/MTs se Kabupaten Pemalang
- Setiap sekolah dapat mengirim lebih dari 1 peserta
- Pendaftaran peserta dibatasi hanya 20 peserta
- Pendaftaran tidak dipungut biaya apapun
Dengan adanya lomba storytelling ini, SMK Negeri 1 Pemalang berharap dapat mempererat hubungan antara sekolah menengah pertama dan kejuruan di Kabupaten Pemalang serta memberikan pengalaman berharga bagi para peserta. Mari dukung dan saksikan kreativitas para siswa muda yang penuh inspirasi!
Informasi Kontak:
- Panitia: SMKN 1 Pemalang
- Telepon: 0831-3256-4761 (Ibu Ade Rizki Amalia, S.Pd)
- Situs web: www.smkn1pml.sch.id
- Link Pendaftaran : Klik Disini
Tinggalkan Balasan